Selasa, 08 Agustus 2023

SENKATOGA

SENKATOGA Seni karawitan Ngroto Tiga adalah kegiatan ekstrakurikuler dibidang seni yang dilksanakan setiap hari senin jam 14.00. Dibawah binaan Suyanto kelompok karawitan ini diberi nama Ngudi Iromo. Ngudi Iromo berasal dari kata ngudi yang artinya "golek" atau mencari iromo yang artinya "irama". Ngudi iromo berarti mencari irama mengandung makna kelompok karawitan yang mencari irama dalam tahapan belajar, belajar mencari irama untuk mempelajari notasi dan nada yang ada pada gamelan jawa. Dengan adanya kelompok kegiatan ekstrakurikuler ini diharapkan siswa mampu mencari irama dari sebuah lagu atau gending yang dimainkan sehingga menjadi perpaduan yang menghasilkan sebuah lagu atau kreasi seni karawitan untuk mengiringi syair ataupun iringan tari tarian. 

Latihan SENKATOGA "NGUDI IROMO"

Adapun hasil latihan dari kelompok karawitan ini telah mengadakan kegiatan Pentas Seni karawitan yang mengundang bapak Camat dan juga anggota Dewan DPRD Wonogiri dibidang pendidikan yang mendapatkan apresiasi yang luar biasa yang telak melakukan kegiatan dibidang seni karawitan. Selain itu juga telah tampil dalam kegiatan bersih dusun yang dilaksanakan di dukuh Jaten Desa Ngroto pada waktu lalu.



 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HARI SANTRI NASIONAL

 Dalam rangka peringan Hari santri Nasional panitia kecamatan Kismantoro mengadakan kegiatan lomba keagaaman dan juga olahraga bola voli spo...